recent

Titulo

Cara Menolak dengan Halus Seseorang yang Suka Padamu Tapi Kamu Tidak Suka


Sobat, hidup itu penuh dengan realita. Kadang ada kalanya seseorang menyukaimu, tapi kamu sama sekali tidak menyukainya, entah dia kurang ganteng atau kurang pintar, atau kurang soleh, entahlah. Tapi mungkin ada kalanya juga ketika kamu menyukai seseorang ternyata dia tidak ada perasaan suka padamu.

Tentunya setiap orang, termasuk kamu, juga punya hak untuk memilih, untuk menerima atau untuk menolak. Karena hidupmu dan masa depanmu, kamu yang tentukan sendiri.

Sobat, hidup itu selalu dihadapkan dengan pilihan. Jika sobat sedang bingung apakah ingin menerima atau menolak dia yang menyatakan suka padamu, cobalah baca cara menentukan pilihan yang tepat, agar kamu nantinya tidak menyesal.

Tapi jika kamu akhirnya sudah memutuskan untuk menolaknya namun bingung karena tak ingin melukai hatinya, berikut cara menolak dengan halus seseorang yang suka padamu tapi kamu tidak suka:


1. Ingin fokus sekolah, kuliah, atau kerja

via konsultanpendidikan.com
Ya, jika kamu sedang sekolah atau kuliah memang lebih baik fokus belajar dulu. Tak usah pacaran karena itu bisa mengganggu proses belajar kamu. Maka jika ada seseorang yang menyatakan suka padamu tapi kamu ingin menolaknya, kamu bisa pakai alasan ini.

  • Dia    : "Sebenernya aku suka sama kamu, kamu mau nggak jadian sama aku?"
  • Kamu: "Hmmmm .... maaf, kayaknya aku mau fokus kuliah dulu."
  • Dia    : "Oh ... tapi kok nilai kuliah kamu jelek semua?"
  • Kamu: " --__-- !!"

Jika ingin menggunakan cara ini, tentunya kamu harus konsisten. Dan kamu memang benar-benar ingin fokus sekolah atau kuliah. Pastikan juga nilai sekolah atau mata kuliah kamu bagus.

Jangan sampai juga baru beberapa hari yang lalu kamu menolaknya, ternyata dia melihat kamu bergandengan dengan pria yang kamu suka. Kalau itu terjadi, bisa-bisa dia nyakar-nyakar tembok kampus.

Jika kamu sudah bekerja, kamu juga bisa pakai alasan ingin fokus kerja. Tapi tentunya kamu memang benar-benar fokus kerja dulu. Jangan sampai baru kemarin menolak dia ternyata besoknya kamu jadian sama bos kamu. 

2. Kayaknya kita temenan aja


Kadang, ada kalanya juga mungkin dia yang suka sama kamu adalah teman kamu sendiri. Entah itu teman sekelas di sekolah, teman kampus, atau teman di perumahan tempat kamu tinggal. Jika kamu memang tidak ada rasa suka untuk hal yang lebih dari sekedar teman kamu jawab saja dengan jujur kalau lebih baik tetap berteman saja.

  • Dia    : "Hmmm .... sebenernya aku suka sama kamu, lebih dari sekedar teman. Kamu mau kan jadi ...?"
  • Kamu: "Sstt .... udah, kamu nggak usah terusin lagi kata-kata itu. Aku udah tau kok, dari sorot mata kamu. Tapi ... aku rasa lebih baik kita temenan aja. Aku nggak ingin persahabatan kita hancur."
  • Dia  : "Ohh begitu ... tapi maksud aku kamu mau nggak jadi tukang kebun di pekarangan rumah aku. Rumputnya udah tinggi belum dipotongin .... Hehehe ...
  • Kamu: "Ihhhh .... kamu tuh ya, awas ya ....!!!!"
  • Dia   : "T_T belum ngomong kok udah ditolak T_T," (ucapan yang sebenarnya di dalam hati)

Jika kamu ingin menggunakan alasan ini, pastikan semuanya tidak berubah, tetaplah berteman. Jangan jadi benci karena dia mengucapkan perasaannya. Dan sebelum menjawab kalau kamu ingin temenan saja, pastikan dia menyelesaikan kata-katanya dulu. :D

3. Nggak mau pacaran

via kutipansansini.blogspot.com
Dari beberapa alasan, alasan ini yang sebenarnya paling tepat. Apalagi jika kamu memang ingin mempertahankan akidah dan takut terjerumus dosa. Jika ada seseorang yang menyatakan suka padamu dan ingin kamu mau pacaran sama dia, lebih baik tolak saja dengan cara ini. Apalagi jika kamu memang tidak suka dengan orang itu.

  • Dia    : "Hmmm, sebenarnya aku suka sama kamu. Kamu mau kan jadi pacar aku?"
  • Kamu: "Hmmm .... maaf, aku nggak mau pacaran. Aku takut terjerumus ke dalam perbuatan dosa. Kalau suatu saat aku bertemu calon imamku, aku ingin langsung menikah saja."
  • Dia   : "Ohh ... kalau begitu, besok aku temui orang tua kamu. Aku siap melamar kamu."
  • Kamu: (Ucapanmu di dalam hati) ":O Huaaaaa .... aku kan emang nggak suka sama dia. Aku harus bilang apaaaaa ....??!!!"

Pada intinya menikah memang tidak harus pacaran dulu, bisa juga langsung menikah jika sudah yakin dengan pilihan. Itu yang seharusnya dipilih oleh wanita solehah. Karena wanita solehah tak mudah digoda rayuan meskipun itu dari seorang yang dia suka.

Yang perlu diperhatikan jika menggunakan cara ini adalah kamu memang benar-benar punya prinsip tidak boleh pacaran sebelum menikah. Jangan sampai setelah kamu menolak dengan cara ini, ternyata dia yang kamu tolak memergokimu sedang duduk berduaan di kuburan dengan pria yang kamu suka. Bisa-bisa dia ngacak-ngacak kuburan orang.

4. Jawab dengan pujian 


Cara ini juga mungkin adalah cara yang lazim digunakan banyak wanita jika ingin menolak pria yang tidak ia suka tapi tidak mau pria tersebut tersinggung. Jika ada pria yang menyatakan suka padanya dan dia ingin menolak secara halus, dia akan menolak pria tersebut dengan pujian agar tidak sakit hati. Kamu juga mungkin bisa pakai cara ini jika saat ini sedang ada pria yang menyatakan suka padamu tapi kamu tidak suka.

Jika dia adalah orang yang baik katakanlah bahwa dia terlalu baik, jika dia sangat ganteng katakanlah dia terlalu ganteng, dan lain sebagainya.

  • Dia     : "Hmmm, sebenarnya aku suka sama kamu. Kamu mau kan jadian sama aku?"
  • Kamu: "Hmmm, maaf ... aku nggak bisa sama kamu. Kamu tuh terlalu baik. Aku tuh nggak pantes buat kamu."
  • Dia    : "Hmmm, oke ... kalau begitu mulai saat ini, aku akan menjadi orang jahat."
  • Kamu: "Hahhh .... :O :O"
Beberapa hari kemudian, dia jadi buronan polisi

Jika menggunakan cara ini, jangan sampai juga setelah kamu bilang dia terlalu baik buat kamu ternyata dia malah berubah jadi orang jahat.

Itulah beberapa cara untuk menolak secara halus seseorang yang suka padamu tapi kamu tidak suka. Semoga saja itu pilihan yang terbaik buat kalian dan dia tidak merasa sakit hati atas keputusanmu.

Silakan share juga artikel ini, siapa tau ada sobat caralogi lainnya yang ingin menolak seseorang juga tapi tak tau bagaimana caranya agar dia tidak tersinggung.
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.