Di zaman sekarang ini, pulsa sudah seperti makanan. Setiap orang butuh pulsa buat nelepon, sms, atau internetan.
Tapi mungkin ada di antara kamu yang masih sekolah atau kuliah, atau juga banyak pengeluaran untuk kepentingan lain. Sehingga uang untuk membeli pulsa kurang cukup.
Atau walaupun uang untuk membeli pulsa ada, tapi kalau ada cara untuk mendapatkan pulsa gratis, bisa kamu manfaatkan. Lumayan kan, gratisan.
Berikut beberapa cara untuk mendapatkan pulsa gratis:
1. Cara mendapatkan pulsa gratis dengan mengikuti kuis
Saat ini banyak kuis-kuis di facebook atau twitter yang memberikan hadiah pulsa bagi pemenangnya.
Dan cara mengikuti kuis-kuis tersebut biasanya sangat mudah, hanya disuruh share saja. Jika kamu beruntung, kamu bisa mendapatkan pulsa gratis.
Tapi kelemahan dari cara ini adalah selain membutuhkan usaha, juga membutuhkan keberuntungan untuk mendapatkannya.
Untuk itu, baca cara selanjutnya.
2. Cara mendapatkan pulsa gratis dengan ikut survey online
Nah, kalau cara mendapatkan pulsa gratis dengan mengikuti survey online tidak membutuhkan keberuntungan seperti cara pertama.
Untuk mendapatkan pulsa dengan cara ini kamu hanya mengisi survey online dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan. Setiap mengisi survey, biasanya kamu akan mendapatkan point-point yang nantinya bisa diambil dalam bentuk pulsa.
Salah satu contoh survey online yang memberikan pulsa adalah nusaresearch. Dengan mengikuti survey di nusaresearch setiap 100 point kamu akan mendapatkan pulsa senilai 5000. Kamu bisa mengumpulkan 100 hingga 200 point setiap harinya tergantung berapa kali kamu mengisi survey.
Cara mengikuti survey di nusaresearch, kamu harus registrasi di nusaresearch.net dan mulai mengikuti survey.
3. Cara mendapatkan pulsa gratis dengan menggunakan aplikasi tertentu
Saat ini pun, untuk mendapatkan pulsa gratis bisa dengan cara menggunakan aplikasi-aplikasi tertentu di handphone kamu. Jadi, ada beberapa aplikasi yang akan memberikan pulsa gratis jika kamu download dan instal aplikasi tersebut di handphone kamu.
Berikut beberapa aplikasi tersebut:
- Aplikasi Whaff
Untuk mendapatkan pulsa gratis dari aplikasi whaff, caranya kamu download dahulu aplikasi whaff di sini
Setelah itu, instal aplikasi tersebut, lalu buka aplikasinya.
Nanti, kamu bisa mendapatkan pulsa hanya dengan mendownload game atau aplikasi yang ada di aplikasi tersebut.
- Aplikasi Cash Tree
Nah, dengan aplikasi ini, kamu bisa mendapatkan pulsa 10 ribu sampai 100 ribu setiap harinya. Dengan cara mengumpulkan poin yang nantinya bisa ditukarkan pulsa.
Poin tersebut didapatkan dari menginstal aplikasi tersebut, membaca berita, dan juga mengikuti event di aplikasi tersebut.
Cara untuk memulainya, kamu bisa download di sini
Setelah registrasi, kamu bisa memulai untuk mendapatkan pulsa.
- Aplikasi Pudding point
Ini juga aplikasi yang bisa membuat kamu mendapatkan pulsa gratis. Di aplikasi ini, nanti kamu bisa mengumpulkan koin yang bisa ditukar dengan pulsa.
Caranya adalah download aplikasi ini di sini
Selain beberapa aplikasi di atas, masih ada lagi aplikasi-aplikasi lain yang membuat kamu bisa mendapatkan pulsa gratis. Misalnya Popslide yang bisa didownload di sini.
Itu beberapa aplikasi yang bisa membuat kamu mendapatkan pulsa gratis. Mungkin ada juga beberapa aplikasi lainnya selain yang disebutkan di atas.
4. Dekat dengan penjual pulsa
via uniqpost.com |
Nah, kalau cara-cara di atas mungkin menurut kamu agak ribet dan juga membutuhkan kuota untuk ikut survey atau download aplikasi. Kamu bisa gunakan cara yang satu ini untuk mendapatkan pulsa gratis. Yaitu dekat dengan penjual pulsa.
Kalau kamu sudah berteman dekat dengan penjual pulsa, ada kemungkinan kamu bisa mendapatkan pulsa gratis.
Caranya adalah kamu harus baik-baikin dia terlebih dahulu. Misalnya setiap hari ngasih makanan, nraktir, atau ngasih hadiah yang menurut dia cukup berharga. Kalau perlu, kamu bisa kasih dia televisi berwarna, kulkas, atau mesin cuci.
Kalau dia sudah merasa bahwa kamu adalah sahabat yang baik yang selalu memberikannya hadiah, ada kemungkinan dia juga akan memberikan sesuatu kepada kamu. Dan karena dia penjual pulsa, besar kemungkinan dia akan memberikn pulsa gratis kepada kamu.
Sekarang coba pikirkan, kalau kamu sudah memberi teman kamu yang penjual pulsa itu barang-barang elektronik seperti televisi, kulkas, atau mesin cuci, pasti dia akan tersentuh dan memberikan kamu pulsa gratis. Ya ... setidaknya walaupun 10 ribu kan lumayan, kamu bisa dapat pulsa gratis.
5. Sms "mamah minta pulsa"
Cara mendapatkan pulsa gratis yang ini mungkin kamu sering dengar, tapi jangan gunakan cara ini untuk penipuan.
Kalau sms mamah minta pulsa yang biasa kamu terima itu jelas penipuan. Karena dia yang bukan mamah kamu mengaku-ngaku sebagai mamah kamu dan ingin minta pulsa.
Jadi, agar tidak menipu, kamu kirimkan sms "mamah minta pulsa" itu benar-benar ke mamah kamu. Misalnya kata-katanya seperti ini, "Mah... pulsa udah mau abis, minta kirimin pulsa dong mah."
Nah, tapi kan kalau minta ke orang tua kesannya tidak sopan?
Memang, jika kamu hanya meminta. Jadi, jangan cuma sms untuk minta pulsa ke mamah kamu. Tapi kamu juga harus memberi sesuatu.
Misalnya kamu lagi di mall dan kamu sms begini ke mamah kamu, "Mah, pulsa udah mau abis nih. Minta isiin dong mah, yang 10 ribu aja. Nanti aku beliin mamah baju baru, tas baru, sama sepatu baru."
Nah, kalau smsnya begitu, tidak masalah kamu meminta pada orang tua. Karena kasih ibu sepanjang masa, dan mamah kamu pasti ingin mengirimimu pulsa kalau kamu janji akan membelikannya baju baru, tas baru, sama sepatu baru.
Itulah 5 cara untuk mendapatkan pulsa gratis. Saran kamu, abaikan cara nomer 1 sampai nomer 3. Karena di saran nomer 1, yaitu mengikuti kuis, kamu butuh keberuntungan. Karena pesertanya biasanya banyak.
Sementara di cara yang nomer 2, kamu butuh pulsa internet untuk mengikuti survey. Masa ingin dapat pulsa tapi keluar pulsa untuk dapat pulsa. Apalagi cara nomer 3, kamu harus download-download aplikasi dulu, jelas butuh banyak kuota. Pulsa kamu harus cukup tuh.
Jadi, kamu bisa gunakan cara nomer 4, yaitu dekat dengan penjual pulsa. Kamu nggak perlu punya pulsa dulu untuk dapat pulsa. Atau kamu bisa ikuti cara nomer 5. Walaupun untuk sms mamah kamu keluar pulsa, tapi kan untuk sms hanya keluar sedikit pulsa saja.
Silakan share informasi ini, agar mereka yang ingin mendapatkan pulsa gratis bisa mengetahui bagaimana caranya mendapatkan pulsa gratis setelah membaca ini. Apalagi buat mahasiswa yang sedang kos. Kami mengerti penderitaan mahasiswa yang sedang kos.
Infonya bagus banget kak :D
BalasHapusTerimakasih
Kunjungi blog saya biar bersahabat :) untuk tips mendapatkan pulsa gratis
http://pulsagratis-mudah.blogspot.com
http://pulsagratis-mudah.blogspot.com/2016/12/cara-mendapatkan-pulsa-gratis-di.html